Khasiat Tanaman Ketul

Tanaman Ketul

Tanaman Ketul yang mempunyai nama latin Bidens Pilosa adalah tanaman yang sering tumbuh liar di kebun dan dianggap gulma. tetapi siapa yang menyangka, kalau tanaman Ketul bisa menjadi obat penurun panas dan demam.

Tanaman Ketul yang tingginya bisa mencapai 1 meter ini, termasuk dalam keluarga suku Asteraceae. Menyebar hampir di seluruh negara tropis dan sudah lama dianggap sebagai tanaman pengganggu. Umumnya Ketul cepat tumbuh di tanah yang lembab, dan mempunyai daya kecambah yang tinggi.

Khasiat tanaman Ketul sebagai pengobatan terdapat di bagian daunnya. Dengan membuat rebusan atau perasan dari daun Ketul, bisa membantu meringankan beberapa penyakit seperti :

  • Batuk
  • Sakit Kepala
  • Demam
  • Mencret
  • Diabetes
  • Sembelit
  • Cara pengolahannya adalah dengan mengambil beberapa lembar daun Ketul lalu dicuci bersih. Siapkan dua gelas air untuk merebus daun, hingga air rebusan menjadi kira-kira 1 gelas saja. Bisa diminum sesusi dengan kebutuhan. Untuk mengobati penyakit gatal-gatal dan rematik, bisa mencampurkan daun Ketul dengan air yang digunakan untuk mandi.

    Mengunyah daun muda Ketul sering dilakukan oleh warga Jawa Barat untuk pengobatan ketika sakit gigi, hampir mirip dengan mengunyah soroh di Jawa Timur. Daun Ketul juga dapat dikonsumsi sebagai sayur lalapan untuk melengkapi hidangan di meja makan.